Belum Ada Pendaftaran Cabup Baru, KPU Ciamis Siaga Hingga Batas Akhir

KPU Ciamis menunggu pendaftaran Calon Bupati hingga batas akhir

CIAMIS,PEWARTA.id- Hingga siang ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ciamis belum menerima pendaftaran dari partai politik maupun pasangan calon baru.

Komisioner KPU Ciamis, Muharam Drajat, menyatakan bahwa pihaknya masih menunggu hingga batas akhir pendaftaran pada, Rabu (4/9/2024) pukul 23.59 WIB.

“Hingga pukul 13.00 WIB, belum ada partai atau calon yang mendaftar, kami tetap menunggu hingga batas waktu yang ditentukan,” kata dia.

Muharam menjelaskan, perpanjangan pendaftaran kali ini khusus untuk pasangan calon baru, bukan untuk partai yang ingin mendukung pasangan yang sudah terdaftar.

Baca Juga :  Kampanye Sosialisasi Pilkada Ciamis 2024: Emak-Emak Didorong Manfaatkan Media Sosial

“Perpanjangan ini hanya untuk calon baru, bukan untuk memasukkan partai ke dalam daftar pendukung yang sudah ada,” jelasnya.

Ia juga menambahkan bahwa jika dua partai yang belum mendukung tidak berhasil membentuk koalisi baru dengan partai parlemen lain, mereka tidak akan memenuhi syarat suara minimal.

“Dua partai tersebut hanya memiliki 4.761 suara sah, sementara syarat minimal adalah 55.555 suara,” terangnya.

KPU Ciamis, menurut Muharam, akan tetap mempersiapkan segala kemungkinan hingga batas akhir malam ini.

Baca Juga :  Pj. Bupati Ciamis Dorong Bapenda Jadi Pilar Utama Pengelolaan Pendapatan Daerah

“Belum ada komunikasi dari partai terkait pendaftaran calon baru, tetapi kami siap dengan segala kemungkinan,” katanya.

Muharam menutup dengan menyampaikan bahwa KPU akan memberikan keterangan resmi setelah pukul 23.59 WIB untuk mengumumkan apakah ada calon tambahan atau tetap calon tunggal di Ciamis.

Facebook Comments Box

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *